22 December 2019

Pegertian gerak lurus beraturan (GLB)


 Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

            Selamat datang teman-teman setia pembaca mafiaisrul.blogspot.com pada artikel kali ini kami akan menjelaskan sedikit tentang  Pengertian gerak lurus beraturan (GLB). Nah berikut penjelasan singkatnya…
           
            GLB merupakan gerak suatu benda dengan kecepatan tetap. Kecepatan tetap yang artinya  baik besar ataupuan arahnya tetap. Misalnya, sebuah mobil bergerak dengan suatu kecepatan tetap 100 km/jam. Yang artinya, mobil itu bisa menempuh jarak 100 km dalam waktu 1 jam. Bila jarum speedometer di mobil itu tetap menunjukan 100 km/jam yang berarti mobil itu bergerak dengan kecepatan konstan, karena kecepatan benda tetap, maka kata kecepatan dapat diganti dengan kelajuan.

Besar kecepatan pada GLB ditentukan dengan persamaan yaitu :

            v = s/t
keterangan :
v: kelajuan rata-rata (m/s)
s: jarak tempuh total (m)
t: selang waktu (s)

ciri-ciri gerak lurus beraturan (GLB)

suatu benda dikatakan bergerak lurus beeraturan bila menunjukan ciri-ciri sebagai berikut :
1.      Pada lintasan berupa garis lurus atau masih dapat dianggap sebagai lintasan yang lurus
2.      Pada kecepatan benda tetap atau konstan
3.      Tidak mempunya percepatan (a=0)
4.      Pada panjang lintasan yang ditempuh sama dengan luas grafik v-vs-t
5.      Pada keccepatan berbanding lurus dengan perpindahan dan berbanding terbalik dengan waktu.

Rumus gerak lurus beraturan (GLB)

            S = v x t
            V = s/t
Keterangan :
V = kecepatan  
s = jarak
t = waktu

Contoh soal gerak lurus beraturan (GLB)

Andri berlari sejauh 80 meter dalam waktu 10 s. Berapakah besar kecepatan berlari Andri ?
Jawab :
Diketahui :        s = 80 m
                        t = 10 s
ditanyakan : v = …?
Penye : v = s/t
            = 80 m/10 s
            = 8 ms-1
Jadi besar kecepatan Andri adalah 60 ms-1

Sekian artikel hari ini semoga bermanfaat buat teman-teman semua dan mohon maaf bila terdapat kesalahan dalam penulisan artikel ini. Dan jangan lupa share ke teman-teman kalian ya…

Terima kasih…